Ciremaitoday.com, Indramayu – Sinopsis Spider-Man: No Way Home (2021). Film Spider-Man MCU yang sangat laris hingga detik ini.
Oke, oke. Kami sadar bahwa pastinya banyak dari kita yang sudah menonton film Spider-Man yang akan kita bahas ini.
Akan tetapi mengingat kepopulerannya yang masih sangat tinggi, rasanya tidak ada salahnya bukan jika kita bernostalgia sejenak dengan film ini?
Nah tanpa perlu berlama-lama lagi, berikut adalah ulasan sinopsis Spider-Man: No Way Home tersebut.
Sinopsis Spider-Man: No Way Home
Kisah Spider-Man: No Way Home pada dasarnya melanjutkan adegan ending “menggantung” Spider-Man: Far From Home (2019).
Yang mana kisahnya menampilkan identitas asli Spider-Man, Peter Parker (Tom Holland) terungkap ke publik.
Melihat seluruh keadaan ini, Peter pun lantas meminta tolong ke rekan superhero-nya yang spesialis dunia sihir, Doctor Strange (Benedict Cumberbatch).
Ia meminta tolong ke Strange agar dirinya bisa mengembalikan keadaan seperti sedia kala.
Membuka Portal Multiverse
Namun sayangnya ketika prosesnya berlangsung, Peter beberapa kali merubah-rubah keinginannya. Yang akhirnya membuat Strange berkali-kali mengeluarkan mantranya.
Dan gara-gara ini, portal multi semesta (multiverse) pun terbuka. Yang mana kemudian, membuat karakter-karakter Spider-Man dari universe/earth lain berdatangan ke universe MCU.
Melihat ini, Peter MCU dan Strange, langsung mencari cara agar bisa mengembalikan karakter-karakter Spider-Man beda universe tersebut ke earth mereka masing-masing.
Lalu bagaimanakah kelanjutan kisahnya? Temukan jawabannya dengan menyaksikan kembali Spider-Man: No Way Home di Catchplay atau platform tayang kesayangan lainnya.