Korban kebakaran rumah di Kuningan, Jabar, mendapat bantuan dari Anggota DPRD Jabar, H Dudy Pamuji.

Politisi Golkar Dudy Pamuji Kirim Bantuan bagi 4 Rumah Korban Kebakaran di Kuningan

Ciremaitoday.com, Kuningan – Anggota DPRD Jabar dari Fraksi Golkar, H Dudy Pamuji menyalurkan bantuan bagi 4 rumah milik warga yang menjadi korban kebakaran. Para korban merupakan warga di Kelurahan Ciporang, Kecamatan/Kabupaten Kuningan, Jabar.

Akibat kebakaran rumah itu, kerugian yang dialami korban ditaksir mencapai Rp 212 juta. Peristiwa kebakaran 4 unit rumah sendiri terjadi beberapa waktu lalu.

Pada kesempatan kunjungan itu, H Dudy Pamuji menyampaikan, rasa prihatin dan turut berduka cita atas musibah yang menimpa warga di Kuningan. Maka sudah sepatutnya selaku anggota dewan provinsi dapat meringankan dan membantu warga yang tengah kesulitan.

“Kita sebagai sesama sudah sewajibnya saling membantu, apalagi bagi yang sedang mengalami musibah. Semoga dapat sedikit meringankan beban yang dialami para korban,” kata Dudy Pamuji kepada awak media, Senin (11/9/2023).

Dia bersama istrinya sempat melihat-lihat kondisi rumah yang menjadi korban kebakaran. Rasa sedih tak terbendung, karena melihat seisi rumah hangus terbakar.

“Ya tentu kita sedih ya dengan musibah ini, apalagi banyak barang-barang berharga yang hangus terbakar. Belum lagi sekarang ekonomi sedang seperti ini, mereka harus menanggung biaya hidup dari penghasilan yang mungkin hanya cukup untuk makan sehari-hari,” ujarnya.

Oleh sebab itu, Ia berharap, banyak pihak yang mengulurkan tangan untuk saling bahu membahu memberikan bantuan. Walaupun memang, sudah ada yang menyalurkan bantuan untuk kebutuhan hidup sehari-hari.

“Semoga nanti ada bantuan dari pihak terkait, khususnya membantu dalam perbaikan tempat tinggal. Jadi ini yang mesti dipikirkan, agar korban memiliki tempat tinggal yang layak kembali,” kata Dudy.

Sebelumnya, Kepala UPT Damkar Kuningan, Khadafi Mufti menyebut, peristiwa kebakaran bangunan rumah milik warga terjadi pada Rabu (7/9/2023) sekitar pukul 15.35 WIB sore. Sebanyak 4 bangunan milik warga menjadi korban keganasan api kebakaran.

“Lokasi kejadian berada di wilayah Ciporang, sore jam 3 lebih. Masing-masing rumah yang terbakar milik Pak Robani (52), Ibu Hodijah (65), Ibu Rumsinah (67), dan rumah milik almarhumah Ibu Ruswati,” jelasnya.

Sebanyak 35 petugas diterjunkan dengan membawa 5 kendaraan dinas pemadam. Api kebakaran berhasil dipadamkan selama 2 jam lebih, dengan penyebab diduga dari konsleting arus pendek listrik.(*)

Array
header-ads

Berita Lainnya