Ciremaitoday.com, Bandung-Wakil Ketua DPRD Jawa Barat, Ono Surono, menegaskan pentingnya efektivitas kunjungan kerja agar hasilnya benar-benar berdampak bagi masyarakat. Ia menyoroti perlunya perencanaan yang lebih terstruktur dalam setiap kegiatan yang dilakukan DPRD.
“Kita turun ke lapangan. Setiap kunjungan ke daerah substansi dan polanya juga harus jelas,“ ujar Ono Surono dalam rapat Badan Musyawarah (Banmus) DPRD Jabar, Senin (3/2).
Menurutnya, kunjungan kerja bukan sekadar formalitas, melainkan harus memiliki tujuan yang konkret, terutama dalam memperkuat fungsi pengawasan, legislasi, dan budgeting DPRD.
Pernyataan Ono Surono ini disampaikan dalam rapat Banmus yang dipimpin oleh Ketua DPRD Jabar, Buky Wibawa. Rapat tersebut turut dihadiri oleh Wakil Ketua DPRD Jabar Iwan Suryawan, MO Iswara, Acep Jamaludin, serta anggota Banmus lainnya.
Selain membahas efektivitas kunjungan kerja, agenda rapat juga mencakup penyusunan jadwal kerja DPRD, termasuk pelaksanaan penyebarluasan Peraturan Daerah, penyusunan agenda dewan, serta penjadwalan pengambilan sumpah Pengganti Antar Waktu (PAW) dari Fraksi Golkar.
Dalam diskusi, anggota Banmus lainnya, Jajang Rohana, menyoroti tantangan dalam mengoptimalkan waktu kerja DPRD. Menurutnya, meskipun jumlah agenda yang harus diselesaikan cukup banyak, keterbatasan waktu menjadi kendala utama.
“Kita kerjaan banyak, tapi waktu kurang. Sedangkan dituntut maksimal oleh rakyat. Untuk itu, sebisa mungkin kita harus mengoptimalkan waktu yang ada, termasuk di hari libur,” kata Jajang Rohana.
Selain menyusun strategi kerja yang lebih efektif, rapat Banmus ini juga menjadi forum evaluasi kinerja DPRD dalam beberapa waktu terakhir. Evaluasi ini bertujuan untuk menjaga akuntabilitas dan transparansi dalam menjalankan tugas-tugas legislatif demi kepentingan masyarakat Jawa Barat.(Joni)