Caption: Kapolresta Cirebon, Kombes Pol Sumarni, saat berjoget dangdutan bersama para buruh saat pengamanan Mayday 2024 di Stadion Watubelah. Foto: dok.Humas Polresta Cirebon 

Meriahnya Pengamanan Mayday 2024 Polresta Cirebon

Ciremaitoday.com, Cirebon-Kapolresta Cirebon, Kombes Pol Sumarni, bersama Dandim 0620/Kabupaten Cirebon Letkol Inf Aditya Wira Respati, memeriahkan Hari Buruh Internasional dengan menggelar dangdutan bersama.

Momen ini terjadi saat keduanya memimpin pengamanan May Day di Stadion Watubelah, Kecamatan Sumber, Kabupaten Cirebon, Rabu (1/5).

Pengamanan May Day ini melibatkan 230 personel gabungan dari Polresta Cirebon, Polsek jajaran, Kodim 0620/Kabupaten Cirebon, Dishub Kabupaten Cirebon, Satpol PP Kabupaten Cirebon, dan instansi lainnya.

Kapolresta Cirebon, Kombes Pol Sumarni, menjelaskan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk memastikan semua rangkaian acara berjalan tertib, aman, dan lancar.

Selain memimpin pengamanan, jajaran Polresta Cirebon juga memberikan dukungan untuk memeriahkan acara yang diadakan oleh Aliansi Buruh Cirebon, termasuk memberikan bantuan kepada anak yatim piatu, menyediakan hadiah doorprize, pelayanan SKCK Mobile dan SIM Keliling, serta pelayanan kesehatan gratis.

“Mari kita peringati Hari Buruh dengan kegiatan positif dan kondusif, juga untuk meningkatkan skill seperti pekerja di Bandung menggelar simposium, yang juga dilaksanakan di beberapa kabupaten/kota,” katanya.

Dalam peringatan May Day 1 Mei 2024 di Kabupaten Cirebon, acara juga dihadiri oleh Bupati dan Wakil Bupati Cirebon, Kadisnakertrans, BPJS Ketenagakerjaa, PMI, dan Ketua Apindo.

Mereka semua bersama-sama menyaksikan Deklarasi Aliansi Buruh Cirebon dan turut memeriahkan jalannya peringatan Hari Buruh Internasional di Kabupaten Cirebon.(*)

Array
header-ads

Berita Lainnya