Miraj Rizky Sulaeman pemain asal Garut yang terpilih mengikuti seleksi gelombang kedua Timnas Indonesia U-16. (Foto: Instagram/@persigar1949)

Pesepakbola Asal Garut Terpanggil Mengikuti Seleksi Timnas Indonesia U-16

Ciremaitoday.com, Garut – Salah satu pesepakbola asal Kabupaten Garut, Jawa Barat, terpilih mengikuti seleksi gelombang kedua Timnas Indonesia U-16 yang akan diproyeksikan untuk mengikuti turnamen Piala AFF.

Dia adalah Miraj Rizky Sulaeman, remaja asal Kecamatan Bayongbong, Kabupaten Garut, yang tercatat sebagai pemain junior di tim Adhyaksa Farmel FC.

Dilansir dari akun Instagram @persigar1949, Sabtu (24/2/2024), dalam postingan yang diunggah tiga hari lalu, ditulis bahwa Persigar Garut mengucapkan selamat dan sukses kepada Miraj Rizky Sulaeman karena terpilih mengikuti seleksi gelombang kedua Timnas Indonesia U-16.

“Persigar Garut mengucapkan selamat dan sukses atas terpilihnya ananda Miraj Rizky Sulaeman untuk mengikuti seleksi gelombang kedua Timnas Indonesia U-16 yang akan diproyeksikan untuk mengikuti turnamen Piala AFF.

Miraj adalah remaja asli Bayongbong, Garut. Sekarang Miraj tercatat sebagai pemain junior di tim Adhyaksa Farmel FC. Semoga ke depannya Miraj dan Persigar bisa saling membersamai meraih masa keemasan.” tulis akun @persigar1949 atasnama Ketua Umum Persigar Garut, Rudy Gunawan.

Banyak follower yang memberikan komentar positif terhadap postingan tersebut. Seperti yang ditulis akun @rifk.yanton mengatakan,”Sukses jang, sing tekun kerja keras wilujeng berjuang. (Sukses nak, yang tekun kerja keras selamat berjuang),” katanya.

“Alhamdulillah aya deui orang garut masuk timnas. Sukses jang ulah puas nepi dieu perjalanan panjang keneh. (Alhamdulillah ada lagi orang Garut masuk Timnas. Sukses nak jangan puas sampai sini perjalanan masih panjang),” ujar akun @_thebedman.

Sampai berita ini ditulis, postingan akun @perisgar1949 ini disukai sebanyak 2.117 follower dan 61 komentar. (*)

Array
header-ads

Berita Lainnya